Dalam teori psikoanalisa, kperibadian dipandang
sebagai suatu struktur yang terdiri dari tiga unsur atau sistem yakni id, ego
dan super ego.ketiga sistem kepribadian ini satu sama lain saling berkaitan
serta membentuk suatu totalitas.
a. Id
Id/das es adalah sistem kepribadian yang paling
dasar, yang didalamnya terdapat naluri-naluri bawaan. Untuk dua sistem
yang lainnya, id adalah sistem yang bertindak sebagai penyedia atau penyalur
energi yang dibutuhkan oleh sistem-sistem terebut untuk operasi-operasi atau
kegiatan-kegiatan yang dilakukannya. Dalam menjalankan fungsi dan operasinya,
id bertujuan untuk menghindari keadaan tidak menyenangkan dan mencapai keadaan
yang menyenangkan.
Untuk
keperluan mencapai maksud dan tujuannya itu, id mempunyai perlengkapan berupa
dua macam proses, proses yang pertama adalah tindakan-tindakan refleks, yaitu
suatu bentuk tingkah laku atau tindakan yang mekanisme kerjanya otomatis dan
segera, serta adanya pada individu merupakan bawaan. Proses yang kedua adalah
proses primer. Yaitu suatu proses yang melibatkan sejumlah reaksi psikologis
yang rumit. Dengan proses primer ini dimaksudkan bahwa id (dan organisme secara
keseluruhan) berusaha mengurangi tegangan dengan cara membentuk bayangan dari
objek yang bisa mengurangi teganan.
b. Ego
Ego adalah sistem kepribadian yang bertindak sebagai
pengarah individu kepada dunia objek tentang kenyataan, dan menjalankan
fungsinya berdasarkan prinsip kenyataan.
Menurut Freud, ego tebentuk pada struktur kepribadian
individu sebagai hasil kontak dengan dunia luar. Adapun proses yang dimiliki
dan dijalankan ego adalah upaya memuaskan kebutuhan atau mengurangi tegangan
oleh individu..
Ego dalam menjalankan fungsinya sebagai perantara dari
tuntutan-tuntutan naluriah organisme di satu pihak dengan keadaan lingkungan
dipihak lain. Jadi, fungsi yang paling dasar ego adalah sebagai pemelihara
kelangsungan hidup individu.
c. Superego
Superego/das Uberich adalah sistem kepribadian yang
berisikan nilai-nilai dan aturan-aturan yang sifatnya evaluatif (menyangkut
baik-buruk) Adapun fungsi utama dari superego adalah :
·
Sebagai pengendali
dorongan-dorongan atau impuls-impuls naluri id agar impuls-impuls teresbut
disalurkan dalam cara atau bentuk yang dapat diterima oleh masyarakat.
·
Mengarahkan ego pada
tujuan-tujuan yang sesuai dengan moral dari pada dengan kenyataan.
·
Mendorong individu kepada
kesempurnaan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar